Selasa, 31 Maret 2009

Cumi Tepung Kecap Jepang


Cumi Tepung Kecap Jepang

Bahan :
1.000 gram cumi, dipotong 1 cm
200 gram tepung terigu
2 sendok teh garam
1 sendok teh merica
2 butir telur
300 ml air
Minyak untuk menggoreng

saus:
2 siung bawang putih, dicincang
1 cm jahe, dicincang
3 sendok makan kecap jepang
1 sendok makan kecap manis
200 ml air
1/2 sendok teh gula pasir
2 1/2 sendok teh tepung maizena + 1 sendok makan air


CARA MEMBUAT :
Aduk tepung terigu, garam, merica, telur, dan air.
Celup cumi ke dalam adonan tepung. Goreng sampai matang, sisihkan.

Saus:
tumis bawang putih dan jahe sampai harum. Masukkan kecap jepang, kecap manis, air, dan gula. Aduk rata.

Setelah mendidih, kentalkan dengan larutan maizena. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup.

untuk 8 porsi

Cumi Goreng Wijen


Cumi Goreng Wijen

Bahan :
250 gram cumi, dipotong-potong 1 cm
1 sendok teh air jeruk nipis
6 sendok makan tepung kanji, dilarutkan dalam 5 sendok makan air
200 gram wijen

Bumbu halus:
3 siung bawang putih
1 1/2 sendok teh ketumbar
1 cm jahe
1 sendok teh garam

CARA MEMBUAT :
Lumuri cumi dengan air jeruk. Diamkan 15 menit
Lumuri dengan bumbu halus. Diamkan 1 jam
Masukkan cumi ke dalam larutan tepung kanji. Gulingkan di atas wijen.
Goreng sampai matang.

Untuk 5 porsi

Cumi Goreng Tepung

Cumi Goreng Tepung

Bahan:
750 g cumi ukuran besar
1 sdm air jeruk nipis
1 liter minyak sayur

Adonan pencelup:
150 g tepung terigu
1 butir telur ayam, kocok
1 sdt bawang putih aprut
1/2 sdt jahe parut
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt garam

Cara membuat:
Kupas cumi, buang kantong tintanya. Sisihkan kepalanya, potong melintang badan cumi 1 cm.
Perciki air jeruk nipis, diamkan selama 30 menit agar tidak anyir.
Pencelup: Aduk semua bahan hingga rata dan licin.
Celupkan tiap potongan cumi dalam adonan pencelup.
Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kuning dan kering.
Angkat dan tiriskan.
Sajikan hangat dengan saus cabai botolan atau mayones.

Untuk 6 orang

Cumi Goreng Saus Tartar


Cumi Goreng Saus Tartar

Bahan:
500 gr cumi segar ukuran sedang, buang kulit dan kepala.
1 sdt air kapur sirih
½ sdt garam
½ sdt lada
150 gr tepung
½ sdt lada
½ sdt garam
½ sdt soda kue
2 putih telur
minyak untuk menggoreng

Saus tartar:
125 gr mayonnaise
1 sdm acar timun, cincang halus
½ sdt lada
½ sdt garam
1 sdt air jeruk nipis

Cara membuat:

1. Bersihkan cumi, potong bentuk cincin, rendam dalam air kapur sirih selama 15 menit, lalu cuci bersih, tiriskan.

2. Lumuri cumi dengan lada dan garam, diamkan selama 15 menit.


3. Celupkan potongan cumi dalam putih telur, gulingkan ke dalam tepung yang sudah dicampur dengan soda kue, garam dan lada, ulangi kembali, sisihkan.

   
4. Panaskan minyak, goreng cumi hingga kering.


   
5. Saus: campur mayonnaise, lada, garam dan air jeruk nipis, aduk rata, tambahkan cincangan acar timun, ratakan.

Untuk 4 orang.

Cumi Goreng (Su Ca Mok Ih Zen)


Cumi Goreng (Su Ca Mok Ih Zen)

Cumi goreng ala Taiwan ini mudah dibuat dan sangat gurih dan lezat, dengan bahan yang mudah didapat. Tak ada salahnya anda mencoba resep ini.

Bahan-Bahan :
3 ekor cumi
4 siung bawang putih
Garam dan lada secukupnya
100 gram tepung terigu

Cara Mengolah :
1. Bersihkan cumi dan iris bulat.
2. Cincang bawang putih.
3. Cumi diberi bawang putih, garam dan lada.
4. Taburkan tepung terigu.
5. Goreng sampai matang.

Perkiraan Waktu Pembuatan : 25 Menit
Disajikan Untuk : 3 Orang


Sumber : Tabloid Aura

Senin, 30 Maret 2009

Tahu Gunting Bumbu Bali


Tahu Gunting Bumbu Bali

Bahan :
2 bh tahu putih besar
1 btg serai, memarkan
2 lbr daun salam
100 ml air
Minyak untuk menggoreng

Haluskan :
250 gr cabai merah, buang bijinya
4 bh bawang merah
2 siung bawang putih
1 sdt gula pasir
1 sdt garam
4 sdm minyak untuk menumis

Cara Membuat :
1. Potong tahu tipis melebar, goreng hingga kering, angkat, lalu gunting-gunting, sisihkan.
2. Tumis bumbu halus, serai dan daun salam hingga harum, aduk rata, masak hingga bumbu matang, angkat.
3. Susun tahu dalam wadah, siram dengan tumisan bumbu, sajikan.

Untuk 2 orang

Ase Lombok


 Ase Lombok
Resep Tradisional Dari Lombok


Bahan:
400 gr tempe
500 ml santan
3 bh cabai hijau, iris bulat
2 bh tomat merah, iris
1 btg daun bawang, iris
1 btg serai, memarkan
2 sdm kecap manis
1 sdm gula pasir
1/2 sdt garam
Minyak untuk menumis

Bumbu, haluskan:
2 siung bawang putih
5 bh bawang merah
3 bh kemiri

Cara membuat:
1. Potong tempe dadu 1 x 1 cm, goreng setengah matang, angkat, tiriskan.
2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum, masukkan serai dan tempe
goreng, masak hingga layu.
3. Masukkan cabai hijau, tomat, dan daun bawang, aduk rata, tuang santan sedikit demi sedikit sambil diaduk-aduk supaya santan tidak pecah.
4. Masukkan kecap, gula pasir dan garam, masak hingga mendidih dan bumbu meresap, angkat.

Untuk 6 orang

Jumat, 20 Maret 2009

Pepes Keju dengan Tahu


Pepes Keju dengan Tahu


Bahan :
100 gram tahu cina, dipotong menurut selera
100 gram keju emmentale (dapat diganti 100 gram cheddar)
25 gram keju edam
100 gram jamur champignon, dipotong menurut selera
50 gram jamur shiitake, dipotong menurut selera
15 gram cabai rawit merah, diiris tipis
25 gram batang serai, diiris tipis
15 gram daun basil, diiris-iris
25 gram bawang bombay, diiris tipis
25 gram daun bawang, dipotong-potong
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/4 sendok teh gula pasir
daun pisang untuk membungkus


CARA MEMBUAT :
Campurkan semua bahan sambil diaduk hingga rata.
Siapkan daun pisang, sendokkan adonan lalu bungkus.
Panaskan air untuk mengukus, dan kukus pepes tadi lebih kurang 20 menit.
Setelah matang, siapkan panggangan, panggang pepes hingga matang dan daun harum.
Angkat dan buka pembungkusnya, dan siapkan di hidangan.

Untuk 10 bungkus
 

(Chef Tatang Tofu Restaurant - Jakarta)

Pepes Sumsum


Pepes Sumsum

Bahan:
300 gr sumsum sapi, potong-potong
2 bh cabai merah, iris halus
2 bh cabai hijau, iris halus
10 bh cabai rawit merah, iris halus
3 bh tomat hijau/belimbing sayur, iris halus
1 btr telur, kocok lepas
1 sdt garam
3 lbr daun salam, potong-potong
daun pisang

Haluskan:
4 bh bawang merah
2 siung bawang putih
2 cm kunyit
3 cm lengkuas
4 btr kemiri
1 sdt ketumbar

Cara membuat:
1. Campur rata bumbu halus dengan sumsum, cabai merah, cabai hijau, telur, dan garam.
2. Ambil selembar daun pisang, taruh 1 sdm adonan sumsum dan sepotong daun salam, gulung seperti lontong, lalu semat kedua ujungnya.
3. Didihkan air dalam dandang, kukus bungkusan sumsum sampai matang.
4. Bila suka pepes sumsum sebelum disajikan bisa dipanggang di atas bara arang sampai harum.

Untuk 6 orang


Pepes Tumis Ayam

Pepes Tumis Ayam

Bingung menyiapkan lauk untuk santap sahur? Ayam memang paling luwes direka-reka. Kali ini ayam dibumbui komplet dan ditumis lalu dipanggang. Tentu saja rasa bumbunya makin lekat dan sedap. Apalagi disantap dengan nasi hangat!

Bahan:
2 sdm minyak sayur
1 batang serai, memarkan
2 lembar daun jeruk purut
1 buah tomat merah, cincang halus
1 ekor ayam, potong menjadi 12 bagian
daun pisang untuk pembungkus

Haluskan:
3 buah cabai merah besar
6 butir bawang merah
3 siung bawang putih
2 butir kemiri
1 cm kunyit
1/2 cm jahe
1/2 cm lengkuas
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt terasi
2 sdt garam
1 sdt gula pasir

Cara membuat:
Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga wangi.
Masukkan serai, daun jeruk, aduk hingga layu.
Masukkan potongan ayam, aduk hingga kaku dan berubah warna.
Tambahkan tomat, tutup wajan. Masak hingga bumbu meresap dan kering. Angkat.
Bungkus tiap 2 potong ayam dengan selembar daun pisang.
Kukus dalam dandang panas selama 15 menit. Angkat.
Bakar di atas bara api hingga daun agak kering.
Angkat, sajikan hangat.

Untuk 6 orang

Pepes Jeroan Ayam


Pepes Jeroan Ayam

Bahan :
100 gram usus ayam rebus, dipotong-potong
10 buah jantung ayam rebus, dipotong-potong
5 buah ampela ayam rebus, dipotong-potong
5 buah hati ayam, rebus, dipotong-potong
10 buah cabai rawit utuh
3 sendok makan minyak untuk menumis
daun pisang untuk bungkus

Bumbu halus:
2 buah cabai merah
2 buah cabai rawit
5 butir bawang merah
2 siung bawang putih
1/4 sendok teh merica
1 sendok teh garam

CARA MEMBUAT :
Tumis bumbu halus sampai harum.
Tambahkan usus, jantung, ampela, dan hati ayam. Aduk sampai berubah warna. Masukkan cabai rawit. Aduk sampai setengah layu.
Bungkus di daun pisang, semat dengan lidi.
Kukus sampai matang.

Untuk 7 bungkus

 

PEPES AYAM CABAI HIJAU


PEPES AYAM CABAI HIJAU

BAHAN:
½ ekor ayam potong 20 bagian
5 bh cabai hijau tumbuk kasar
1 btg serai iris tipis
2 lbr daun salam
2 cm lengkuas iris tipis
2 btr telur kocok lepas
200 ml santan dari 1/2 btr kelapa
½ sdt garam
daun pisang untuk membungkus

BUMBU HALUS:
8 bh bawang merah
2 siung bawang putih
1 cm jahe
3 cm kunyit

CARA MEMBUAT:
1. Aduk rata, ayam, telur dan santan.
2. Sendokkan ke daun pisang, tambahkan daun salam, serai dan lengkuas, bungkus tum, semat dengan lidi.
3. Kukus selama 45 menit.

Untuk 10 bungkus.


Rabu, 18 Maret 2009

Tomato Wing


Tomato Wing

Bahan:
15 buah sayap ayam
1/2 sdt lada halus
1 sdt garam
2 putih telur, kocok lepas
minyak untuk menggoreng

Aduk rata:
75 gr tepung terigu
2 sdt cabai bubuk siap pakai

Saus:
2 sdm saus tomat
1 sdm saus cabai
2 sdm madu
1 sdt air jeruk nipis
1/2 sdt garam
1 sdt gula pasir
50 ml air

Cara Membuat:
1. Gunting ujung sayap menjadi 3 bagian, buang ujungnya, lumuri sayap dengan lada dan garam, aduk rata, diamkan selam 30 menit.
2. Celup sayap ayam dalam putih telur kocok, gulingkan ke dalam campuran tepung terigu, ratakan.
3. Panaskan minyak, goreng sayap ayam hingga setengah matang, angkat, tiriskan.
4. Saus: Campur semua bahan saus, aduk rata, celupkan sayap ayam goreng hingga rata, diamkan selama 15 menit agar bumbu meresap.
5. Letakkan sayap ayam dalam pinggan tahan panas, panggang dalam oven panas bersuhu 180 derajat celcius selama 20 menit. Angkat, sajikan.

Untuk 6 orang

Tips:
Setelah ayam digoreng dan dicampur bumbu, simpan dalam lemari es. Keluarkan dari lemari es, baru dipanggang dalam oven.

SARDEN SAUS MERAH




SARDEN SAUS MERAH

Bahan:
250 gr tepung terigu
2 btr telur
1/4 sdt lada bubuk
1 sdt garam
50 ml air
minyak goreng
3 siung bawang putih, iris halus
4 bh bawang merah, iris halus
1 cm kunyit, iris halus
3 bh cabai merah, iris halus
3 bh cabai hijau, iris halus
3 cm jahe, kupas, iris halus
375 ml air
450 gr sarden kalengan

Cara membuat:


1. Campur tepung terigu, telur, lada, dan garam, aduk rata, tuangi 50 ml air, aduk rata.


2. Panaskan minyak goreng, masukkan adonan tepung sesendok demi sesendok, goreng sampai matang, angkat, potong-potong.


3. Tumis bawang putih, bawang merah, kunyit, cabai merah, cabai hijau, dan jahe sampai harum.


4. Masukkan sarden, tuang air, masak sampai mendidih, bubuhkan kecap, masukkan potongan tepung goreng, aduk rata, angkat.

Untuk 4 orang

Sarden Bumbu Tomat



Sarden Bumbu Tomat

Bahan:
250 gr ikan sarden kaleng, tiriskan
5 buah bawang merah, iris tipis
3 siung bawang putih, iris tipis
2 cm jahe, cincang halus
20 bh cabai rawit merah
50 ml saus tomat
1 sdt garam
1 sdm gula pasir
1/2 sdt lada
1 sdt cuka masak
minyak untuk menggoreng

Bahan pencelup:
100 gr tepung terigu
1 btr telur
100 ml air
1/2 sdt lada
1/2 sdt garam

Cara membuat:
1. Campur semua bahan pencelup hingga rata. Panaskan minyak, celupkan ikan sarden dalam adonan pencelup, goreng hingga berwarna kecokelatan. Angkat, sisihkan.
2. Panaskan 2 sdm minyak, tumis bawang merah, bawang putih, jahe, hingga harum. Tambahkan saus tomat, saus sarden, garam, gula pasir, dan lada, aduk rata.
3. Masukkan ikan, cabai rawit dan cuka, masak hingga semua bahan matang.

Untuk 4 orang

Cookies Cantik

Kemarin ini aku dapat foto cookies2 yang cuantiiikkkk2 banget dari salah satu milis yg aku ikuti.... Bisa jadi ide nih buat yang seneng bikin cookies / coklat hias... Sayangnya aku sendiri gak punya waktu buat bikin cookies cantik kayak gini... Padahal pengen banget lho.... :(











































 

Selasa, 17 Maret 2009

Tumis Ayam Kecap Jepang


Tumis Ayam Kecap Jepang

Tumis ayam ini memiliki cita rasa yang sangat lezat, pantas untuk anda coba untuk disajikan bagi keluarga tersayang.

Bahan-Bahan :
1/2 ekor ayam ayam potong 5 bagian
5 buah jamur hioko, potong-potong
1 batang daun bawang iris miring
50 gram kapri, potong miring
200 ml kaldu
2 sendok makan kecap jepang
2 sendok makan minyak goreng
Bahan Bumbu :
1/2 buah bawang bombay, iris halus
2 siung bawang putih, cincang halus
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica

Cara Mengolah :
1. Tumis bawang bombay, bawang putih sampai layu. Tambahkan ayam, aduk-aduk hingga berubah warna.
2. Tuang kaldu lalu bumbui garam dan merica. Masukkan jamur, kapri, kecap jepang.
3. Taburkan potongan daun bawang, angkat.
4. Sajikan hangat


Disajikan Untuk : 5 Orang
Sumber : Majalah Sedap Sekejap


Tumis Ayam Nanas


Tumis Ayam Nanas

Makanan sehat bergizi yang dapat meningkatkan stamina, menyehatkan jantung, menurunkan kolesterol dan lain-lain.

Bahan-Bahan :
150 gram nanas, kupas, bersihkan dan iris-iris
5 butir angco, buang bijinya
100-200 gram daging ayam, potong-potong
50 gram kie cie (bisa didapatkan di supermarket)
50 gram lengkeng kering
2 siung bawang putih, iris-iris
1/2 buah bawang bombay, iris-iris
Bubuk ngohiang secukupnya
Merica bubuk secukupnya
Garam secukupnya
Cuka beras putih secukupnya
Minyak goreng secukupnya
Tepung maizena secukupnya, cairkan

Cara Mengolah :
1. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum.
2. Masukkan daging ayam, angco, kie cie, lengkeng kering dan nanas. Aduk rata.
3. Tambahkan cuka beras putih, garam, merica bubuk dan bubuk ngohiang.
4. Masak sambil menambahkan cairan maizena sedikit demi sedikit.
5. Aduk hingga matang dan mengental.
6. Sajikan hangat.

Sumber : Tabloid Aura (Prof. Hembing)

Ungkep Ubi Sayap Ayam


Ungkep Ubi Sayap Ayam

Ubi dan sayap ayam memang sering dianggap sepele. Padahal saat dipadukan dan dimasak perlahan dengan bumbu, rasanya sangat enak. Bukan hanya bumbu yang meresap tetapi kandungan nutrisi ubipun sangat banyak. Coba saja buktikan dengan sajian yang satu ini.

Bahan:
5 buah sayap ayam, buang ujung yang runcing, potong dua
1 siung bawang putih, parut
1 sdt merica hitam bubuk
1 sdm kecap manis
1/2 sdt garam
2 sdm minyak sayur
2 siung bawang putih, iris tipis
20 g bawang Bombay, cincang halus
2 batang daun bwang, ambil bagian yang putih, iris serong
300 g ubi putih/talas, kukus, potong-potong
3 buah jamur shitake, potong-potong
50 g buncis, iris serong
2 sdm kecap Jepang
2 sdm saus tiram
1 buah pekak, ambil bijinya, memarkan
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
150 ml air

Cara membuat:
Aduk sayap ayam dengan bawnag putih, merica, kecap dan garam hingga rata. Diamkan selama 30 menit.
Goreng sayap ayam dengan sedikit minyak hingga kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
Tumis bawang putih dan bawang Bombay hingga layu.
Masukkan ubi, jamur, dan buncis, aduk hingga layu.
Tambahkan sayap ayam, bumbu dan air. Masak dengan api kecil hingga bumbu meresap.
Angkat, sajikan hangat.

Untuk 4 orang
Sumber : detikfood


Yakitori


Yakitori

Bahan:
450 gram paha ayam, ambil dagingnya, potong bentuk dadu
6 batang daun bawang, ambil bagian putihnya, potong ukuran 2 1/2 cm
2 buah paprika hijau, potong bentuk persegi
1 sendok teh merica bubuk
1 buah jeruk nipis, ambil airnya
Saus pengoles:
275 cc kecap kikkoman
225 cc mirin
100 cc sake
50 gram gula pasir

Cara membuat
Saus pengoles: campur semua bahan, aduk rata, masak hingga mendidih, sisihkan.
Tusukkan pada tusuk sate secara berselang-seling daging ayam, daun bawang, dan paprika hijau.
Bakar yakitori di atas bara api sampai matang sambil sekali-sekali diolesi saus pengoles, angkat, lalu taburi dengan sebagian merica bubuk dan air jeruk nipis di atasnya.


Ukuran porsi: 6 orang


Ayam Panggang Sereh


Ayam Panggang Sereh

Bahan:
1 ekor ayam, potong 8

Bumbu haluskan:
4 buah cabe merah besar
5 buah kemiri
5 siung bawang merah
3 siung bawang putih
1 ruas jahe
1 ruas kunyit
1 sdm air asam jawa
1 sdm gula merah sisir
½ sdt garam
200 ml santan kental
3 batang sereh, memarkan
3 lbr daun salam

Cara membuat:
Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan ayam, aduk rata, masak hingga ayam matang, tuangi santan. Didihkan sambil diaduk. Masukkan daun salam dan sereh.
Biarkan hingga santan surut. Angkat, dan taruh ayam bersama bumbu dalam loyang atau nampan pyrex.
Panggang dalam oven selama 30 menit, dengan suhu 180’C.


Sumber : Resep ala Fatmah Bahalwan

Ayam Panggang


Ayam Panggang

Bahan:
1 ekor ayam, potong 10 bagian
250 ml santan kental
1 sdm ketumbar
100 gr cabai giling
50 gr gula merah
1 sdt asam jawa
2 lbr daun salam
3 lbr daun jeruk

Haluskan:
10 bh bawang merah
10 siung bawang putih
5 cm jahe
5 cm lengkuas
5 cm serai
5 btr kemiri
2 cm kunyit
1 sdt garam

Cara membuat:
1. Masak santan bersama bumbu halus, ketumbar, cabai giling, gula merah, asam jawa, daun salam, dan daun jeruk sampai mendidih dan santan berminyak.
2. Masukkan ayam, aduk rata, tutup sampai santan mengering.
3. Bakar ayam di atas bara arang sampai harum. Sajikan dengan lalap dan sambal terasi.

Untuk 5 orang